Jumat, 19 Februari 2010

Salam Redaksi

Categories:

DIDAKTIKA ISLAMIKA - Alhamdulillah, Jurnal Didaktika Islamika bisa hadir lagi di hadapan pembaca. Salawat dan salam semoga selalu menyertai Nabi Muhammad Saw., keluarga, para sahabat, dan para pengikut Sunnahnya.

Pada terbitan edisi ini disajikan delapan artikel. Tema pertama tentang kurikulum. Musfah menyajikan tentang kurikulum yang dikelola untuk mengembangkan afektif siswa. Yunus menulis tentang “Pendekatan Integratif Vs Pendekatan Interdisiplin: Dikotomi atau Continuum?“, sedangkan Zuhdi memaparkan soal ”Pendekatan Transdisiplin: Sebuah Alternatif Pendidikan Komprehensif”.

Tema kedua mengenai manajemen pendidikan. Rifai menulis tentang bagaimana masyarakat muslim mengembangkan konsep sekolah Islam yang unggul dan dapat dijadikan model bagi sekolah-sekolah lainnya dan bagaimana implementasinya dalam tataran praktis. Nata menyajikan ”Model Sekolah Islam yang Dikelola dengan Manajemen yang Modern dan Berkualitas”. Ia memaparkan ciri-ciri sekolah modern dan berkualitas, serta menyebutkan beberapa contohnya. Rojun mengelaborasi konsep Learning Organization dalam pengembangan Pendidikan Agama di sekolah.

Tema ketiga tentang ilmu pendidikan Islam. Wahab menguraikan mengenai perlunya pemikiran pendidikan Islam direkonstruksi, dengan tujuan memberdayakan umat Islam menuju "masyarakat madani", melalui reaktualisasi tiga kata kunci visi dan misi profetik: mendidik, membentuk karakter, dan menyayangi.

Tema keempat soal media pembelajaran. Secara teoritis, Munadi memaparkan pemanfaatan media dalam proses pembelajaran.

Kami mengucapkan terima kasih kepada para kontributor tulisan, baik dari dalam maupun dari luar FITK UIN Syahid Jakarta. Kami juga ingin mengucapkan terima kasih kepada Mitra Bestari dan Dewan Redaksi yang telah meluangkan waktunya untuk mengedit tulisan-tulisan dalam edisi ini. Kepada rekan-rekan redaksi dan sekretariat, kami juga sampaikan ucapan terima kasih yang tulus. Tanpa kerjasama mereka, jurnal ini tak mungkin terbit.

Semoga jurnal ini bermanfaat bagi pembaca umumnya, khususnya para peminat dunia pendidikan; bagi para dosen, semoga jurnal ini bisa memotivasi mereka untuk menulis artikel ilmiah. Kami akan senang menerima tulisan bapak/ibu/saudara dosen, baik dari dalam maupun dari luar FITK UIN Syahid Jakarta.

Akhirnya, kami sadar usaha ini belum sempurna, karena itu saran-saran yang produktif dan membangun dari para pembaca sangat kami nantikan, sehingga terbitan Jurnal berikutnya bisa lebih baik.


Jakarta, Desember 2009

Pemimpin Redaksi

Spread The Love, Share Our Article

Related Posts

No Response to "Salam Redaksi"

Posting Komentar